JANGAN NYERAH!

Hai, Assalamualaikum.

Apa kabar semuanya? Semoga kita semua dalam keadaan baik-baik saja. Apakah akhir-akhir ini kalian merasakan kehidupan yang berbeda? Ya, sejak pandemi Covid-19 kebiasaan hidup kita mejadi berbeda. Jangan takut, kita pasti bisa kok melewati semua ini, kita harus tetap berjuang dan jangan menyerah ya. Eh, By The Way, kita sering dengar kata “Jangan Menyerah” dan bahkan sering kita ucapkan kepada teman, sahabat atau saudara yang sedang mengalami masalah dan memberikan semangat kepadanya. Aku sendiri sering ngomong dalam hati buat memberikan semangat kepada diri sendiri.

Aku lagi baca buku dengan judul JANGAN NYERAH!, buku ini ditulis oleh Ahmad Rifa’i Rif’an dan dan penulis lainnya. Buku ini berisi kisah, cerita, dan pengalaman masing-masing penulis. Aku jamin, kalian engak bakalan bosan baca buku ini karena setiap penulis dapat menyampaikan informasi yang mudah dicerna dan tidak membuat kalian berpikir keras. Ketika kalian merasa malas, tidak semangat, dan putus asa, aku sarankan dah baca buku ini. Aku sendiri setelah baca buku ini, jadi semangat buat nulis dan bercerita lagi. Untung masih ingat Email dan Password Blog ini.

Oh iya, ini salah satu kutipan yang aku suka di buku JANGAN NYERAH! yaitu tulisan dari Tiara Syamer dengan judul ‘Jangan Hanya Diratapi’, berikut kutipannya : “Jika saat ini kita masih saja ditempa ujian yang tak henti-hentinya, bukankah kita dianggap sanggup oleh Tuhan? Jika Tuhan saja percaya, masa kita tidak percaya kepada diri sendiri? Menyerah bukanlah solusi.” Kutipan ini Relate dengan banyak sisi kehidupan saat ini. Kita yang tiba-tiba diserang pendemi Covid-19 sehingga membuat banyak sekali perubahan. Perusahaan banyak yang gulung tikar dan membuat karyawan dirumahkan, kita bekerja dan sekolah secara Online yang membuat penghasilan Ojek/Ojol, Bapak/Ibu yang berjualan makanan di sekolah atau perkantoran menjadi berkurang dengan signifikan. Semoga kehidupan kedepannya akan menjadi lebih baik, tetap semangat dan jangan menyerah ya.

Buku ini salah satu yang aku rekomendasikan buat kalian miliki. Percaya dah, banyak hal yang akan kalian dapatkan dari buku ini. Hal pertama yang aku dapatkan dari buku ini ya berupa tulisan ini. Aku berusaha untuk semangat dan konsisten untuk mulai corat-coret Blog yang sudah usang karena lama ditinggal.

Salam

Hendri Okferianto

Dipublikasi di Uncategorized | Tag , , | Meninggalkan komentar

Haaai, Im Back

Huuh..

Assalamualaikum kasadayana. Alhamdulilah masih ingat email dan Password blog ini, akhirnya bisa bersihin yang lama tertinggal. Yeeeaaay. Mengenang masa lalu, terakhir nulis blog dua tiga tahun lalu, waktu masih kuliah, waktu masih rajin pegang laptop, waktu masih rajin ke pustaka, dan waktu pipis tidak lurus. πŸ™‚

Tiga tahun sudah berlalu, terlalu banyak yang terlewatkan, terlalu banyak cerita yang akan tertuangan tetapi sepertinya otak yang sudah jarang dipakai ini sudah tidak terlalu mengingat apa saja yang sudah terjalani. Baik, sekarang tidak perlu mengenang masa lalu, yang berlalu biarlah berlalu, mari kita menjalani kehidupan sekarang menjadi lebih baik. *Bijak.

Apakah kalian tidak penasaran dengan saya yang sekarang? Bagaimana bentuknya? apa saja aktivitasnya? dan apakah masih jomblo? Ahahaha

See you in another post. Tks~Omeng

Dipublikasi di Uncategorized | Meninggalkan komentar

Cowok Itu Aku Panggil Abang

Jam di hape menunjukkan 04.09 WIB, sudah waktunya bagi umat muslim untuk bangun dari istirahatnya selepas lelah beraktivitas di pagi hingga sore harinya. Ayo bangun bangun, malu dong mah ayam yang subuh gini udah berkokok dan mencari makan. Kita kan manusia, masa lebih buruk dari hewan. Ngak mau kan dibilang lebih buruk dari ayam, makanya bangun πŸ˜›

Kali ini dengan ditemani lagu dari radio yang diputar melalui handpone dan suara bising kipas angin yang bikin masuk angin, yang suara bisingnya mengalahkan suara pesawat terbang πŸ˜€ aku tulis suatu cerita yang begitu saja terlintas dipikiran ini dan niattan untuk nulis langsung muncul. Well, kali ini aku akan bercerita tentang salah satu saudara aku, siapa dia ? tetap konsenin omenkstory *ala-ala radio, Hahaha πŸ˜›

Aku anak kelima dari enam bersaudara, yang pertama dan kedua cewek dan yang ketiga sampai keenam adalah pangeran-pangerannya Ayah & Ibu. Kali ini khusus aku ceritakanΒ  salah satu abang yang tepat lahir sebelum aku.

548989_3115995595690_1830868649_n

Bang Ni yang hobinya naik gunung

Dhani Afriyanto itulah nama yang diberikan Ayah dan Ibu untuknya. Nama itu diberikan karena si Abang lahir di bulan Ramadhan yang jatuh dibulan April. Tepatnya ia lahir tanggal 29 April 1987. Kenapa dia yang pertama aku ceritakan di blog ini ? jawabannya karena dia yang terlintas dipikiranku subuh ini, karena dia juga banyak menginspirasi aku, dan karena-karena yang lainnya.

Abang Ni, itu yang biasanya aku dan adikku panggil untuk dia. Dulu waktu kecil aku sama dia tidak terlalu dekat, mungkin karena jarak umur yang cukup jauh jadi dia suka mainnya sama abang Chan (abang aku satu lagi) dan teman-teman seumuran dengannya. Tapi namanya waktu kecil dulu ya, pengennya ikut kemana aja dia pergi. Ketika dia pergi main ke sungai aku pengen ikut, ketika dia pergi main dengan temannya aku pengen ikut, dan ketika dia sibuk dengan aktifitasnya aku pengen ikut campur. Pernah suatu hari, abang Ni mau pergi bermain kerumah temannya yang berada tepat di seberang rumah kami. Karena aku ingin ikut dia bermain ke rumah temannya itu, pada saat menyeberang jalan tanpa lihat kanan kiri aku langsung jalan, dan hasilnya aku pun ditabrak mobil angkot.

Kejahilan yang pernah aku lakukan pada dia adalah buku catatan sekolahnya aku coret-coret dengan spidol, haha πŸ˜€ ini aku lakukan murni ketidaktahuan. Aku masuk ke kamarnya tanpa sepengetahuan si abang karena dia waktu itu sedang tidak di rumah. Aku pikir buku catatan sekolah itu sudah tidak digunakan lagi, sehingganya aku tulis nama aku ditiap lembarnya, alhasil saat dia tahu bukunya jadi hancur, maka timbullah ayat-ayat indah dari mulutnya. Hahaha

Abang Ni adalah satu-satunya saudara yang paling sering aku ikuti apa saja yang ia lakukan. Ketika ia masuk SMP, aku pengen masuk ke SMP yang sama dengan dia dan alhamdulilah bisa masuk ke SMP itu walaupun dengan nilai yang pas-pasan. Saat dia masuk SMA, aku targetkan akan masuk SMA yang sama dengan dia. Tapi apalah daya karena SMA itu merupakan SMA favorit di kotaku dan nilai UN aku di bawah rata-rata, cita-cita untuk masuk SMA itupun tak tercapai. Salah satu hal yang aku salut dari abang Ni ini adalah dia orangya tertutup, sangat jarang menceritakan hal pribadinya kepada kami. Dia adalah salah satu lulusan terbaik di SMA-nya dengan nilai UN tertinggi untuk jurusan IPA, dan itu kami ketahui bukan dari mulutnya tetapi dari tetangga yang sama sekolah dengan dia. Dia juga hemat tapi tidak pelit, terbukti dia adalah salah satu keluarga yang terus mendukung pendanaan kuliah aku mulai dari semester awal hingga detik tulisan ini di tulis. Abang Ni pun telah membiayai Ibu berangkat umroh.

Itulah sedikit hal tentang dia, mengapa aku selalu jadi followernya abang Ni, karena dia orangnya tidak banyak tingkah, pedulinya sangat tinggi untuk keluarga. Saat ini kami dipisahkan oleh jarak, dia berada di pulau Jawa untuk bekerja, ibu berada di Curup Bengkulu dan aku berada di Padang untuk kuliah. Kami biasanya bertemu saat lebaran Idul Fitri, kumpul semua di rumah itupun kalau dia dan saudara-saudara yang lain bisa pulang kerumah. Komunikasi kami masih tetap terjaga, baik itu melalui sms, whatshapp maupun telpon. Si abang sih yang sering telpon aku, aku mah jarang telpon dia, palingan kirim sms atau whatshapp yang isinya begini “Bang, Hehe πŸ˜€ ” dan dibalasnya “Iyo nanti abang kirim” You knowlah meaning that conversasition πŸ˜› Ketika pulang dan dia ingin keluar rumah yang biasanya diajak keluar adalah aku, lumayanlah dapat makan gratis. πŸ˜€

Harapan untuk abang semoga sehat selalu, rezeki lancar dan berkah, selalu dalam lindungan Allah SWT, dihindarkan dari segala macam musibah dan fitnah, selalu dalam bimbingan Allah SWT, segera dapat jodoh. Aamiin… InsyaAllah aku tidak akan merepotkan abang lagi, sudah saatnya aku yang menggantikan posisi abang menjadi tulang punggung keluarga, sudah waktunya abang memikirkan diri abang sendiri.

Terima kasih Tuhan, Engkau telah mengizinkan aku lahir dikeluarga ini.

Dipublikasi di Uncategorized | Meninggalkan komentar

Sahabat Selamanya

Jam sudah menunjukkan pukul 01.47 WIB, tapi mata ini ngak bisa diajak kompromi untuk tidur. Semua ritual sebelum tidur sudah dilaksanakan, matiin lampu, dengarin musik, sampe goyang-goyangkan kaki pun sudah dilakukan, tapi apalah daya mata ini masih bersinar terang layaknya matahari disiang hari, aaah lebay πŸ˜› Kata orang mah dizaman sekarang GLGL Ngak Lebay Ngak Laku. Selain lebay, yang musti kamu lakukan biar laku dan laris harus tampil sekseh, ntar banyak yang datang kepadamu. Kalau dia udah mendekat langsung kamu bilang gini, “Cangcimen.. cangimen, kacang kuaci permen“.

Sebenarnya nih aku mau nulis ini udah dari lama, sejak hari bahagianya sahabat-sahabat ambo tanggal 07 Maret 2015 kemaren. Berhubung malasnya lagi kumat dan fokus nyeskripsi jadinya ditunda sampe hari ini. *alasan. Iyaa hari itu adalah hari bahagia bagi mereka dan hari ngenes buat aku, betapa tidak mereka pake toga semua, eeh akunya datang cuma sebagai tamu undangan yang terhormat, hahaha.. apa ngak ngenes tuh.

Sahabat-sahabat sekalian, saya infokan kepada kalian bahwa aku bilang ngak bakalan datang dihari bahagia kalian itu cuma bohongan aja loh, aku mau buat surprise kalian. Aku bilang ngak datang dan ternyata aku datang buat surprise kalian kan, iya kan.. iyakan πŸ˜€

07 Maret 2015 adalah hari bahagia buat kalian, sudah menyelesaikan salah satu amanah yang diperjuangkan selama kurang lebih empat setengah tahun. Dan pada hari itu tentunya hari bahagia juga buat aku, senang melihat kalian memakai toga, kalian cakep-cakep kok, tapi masih cakepan aku dikitlah. #TetapNgakMauKalah.

Sekali lagi selamat buat kalian, aku mah ngak bisa ngucapi secara langsung, kan kalian tau aku orangnya sangat pemalu, ntar aku malu saat aku bilang ke kalian “selamat ya udah wisuda” terus kalian balas “selamat juga ya kamu masih mahasiswa” kan malu aku, Hahaha.

Ini nih foto mereka saat wisuda hasil mencolong difacebook mereka.

Alfi

Alfiyandri, S.Pd (Ujang)

Farta

Farta Wendy Herdianta, S.Pd (Ata)

Ciwin

Winda Ramadhani, S.Pd (Ciwin/Ndut)

Tika

Mustika Sonsank, S.Pd (Senk)

Itulah mereka sahabat-sabahat aku yang telah menjadi penganguran saat ini, bagaimana rasanya jadi penganguran, enak ngak ? Hahahaha *Kecuali Ibuk Pegawai Ciwin.

Terima kasih kepada kalian yang telah mau menjadi sahabat aku, yang awalnya kuliah di Padang tak tau bagaimana kehidupan disini, dan ternyata Tuhan mempertemukan kita semua dikota ini. Bersahabat dengan kalian hidupku semakin suram, kena bully aja terus, Hahaha. Percayalah sahabat, aku tidak beneran kerja malam, hahaha.. itu semua hanya bahan bercandaan saja, karena dengan kegilaan inilah nantinya yang akan membuat kita rindu akan kebersamaan ini. Pasti kalian akan tersenyum suatu saat nanti jika mengingat kegilaan-kegilaan yang pernah kita perbuat.

Mungkin jika ada kata yang lebih dari kata “terima kasih” maka dengan kata itu akan aku ucapkan kepada kalian. Terima kasih atas supportnya selama ini, motivasinya agar aku tetap bersemangat untuk menyelesaikan ketertinggalan dari kalian. Walaupun kita tidak bisa memakai toga bersama-sama seperti cita-cita kita, nanti bulan Juni InsyaAllah kalian bisa berfoto dengan aku yang memakai toga, Aamiin… Tetapi kalian harus ingat, ngak mudah berfoto dengan aku, kalau mau foto nanti, bawa kado ya, Hahaha πŸ˜€

DSC00632

Hendri Okferianto, S.Pd

Semoga persabahatan kita semakin erat, walaupun nanti kita berada ditempat yang berbeda, ditempat yang saling berjauhan, tetapi ingatlah nama kalian akan selalu ada dihatiku. *cie..cie πŸ˜› Sukses terus buat kalian, masih banyak mimpi-mimpi yang harus kita gapai untuk kehidupan yang lebih baik. S E M A N G A T . . .

10430421_822561484477455_1302958682146435921_n

Selfie Terkeceh Grup Sedeng

Catatan :
Foto Ciwin sengaja yang ada Wiwilnya, Hahaha *Modus πŸ˜›

Dipublikasi di Uncategorized | 8 Komentar

Air

Siapa yang tak tahu dengan air. Bagaimana jadinya jika di dunia ini tak ada air ? Aah tak bisa aku bayangkan jika air menghilang dari dunia ini. Bumi terdiri dari air, lebih dari separuh bumi adalah air. Begitu juga dengan tubuh manusia yang terdiri dari air. Manusia, hewan, tumbuh-tumbuhan dan seluruh makhluk hidup membutuhkan air untuk bertahan hidup.

Betapa istimewanya air, aku ingin menjadi air. Air yang selalu dibutuhkan dan sangat bermanfaat untuk mahkluk yang lain. Dan akupun ingin seperti itu, hidup di dunia dan bermanfaat untuk sesama. Bukannya sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang bermanfaat untuk orang lain dalam hal kebaikan.

DSC01860 DSC01907 DSC02027 DSC02033

Dipublikasi di Uncategorized | Tag | Meninggalkan komentar

Sebut Saja Dia Mawar

Sebut saja dia Mawar !! ya dia memang Mawar, salah satu jenis bunga yang banyak disuka karena warnanya, wanginya, dan cantik bentuknya. Dia indah tapi berduri. Duri itu menjaga dia dari tangan jahil sehingga dia tak mudah untuk dipetik dan untuk dipermainkan.

Lalu siapakah Mawar ini ? Cie.. cie pacarnya ya Om ? cie ngak jomblo lagi tuh πŸ˜€ Eheem.. eheem.. atau jangan-jangan gadisΒ  yang kena pelet pesona dirimu ya Om ? pergi ke dukun mana Om ? πŸ˜›
Oh bukan.. bukan.. Lu salah Tong, Mawar itu istri masa depan. Dia cantik. Berbulu mata panjang dan lentik, beralis mata tebal, memiliki kaki yang jenjang, berbudi pekerti yang baik, sholeha, dan yang pastinya dia menutup tubuhnya dengan hijabnya.

Lah kok masa depan ? berarti lo ngimpi dong Om ?
Emang siapa yang larang gue ngimpi ? mimpi masih gratis, buang air tuh yang bayar !!

Terus, sekarang siapa pendamping lu Om ?
Yaa kagak ada, mana ada yang mau mah saya. Masih ingusan, masih minta uang sama abang, sama Ibu, sama adek, masih nguli-ah juga. Lu ingat ya Tong, orang yang baik seperti impian gue itu hanya untuk orang yang baik juga, jadi kalau gue pengen orang kayak ngono ya harus perbaiki diri dulu. Doain ya Tong gue lagi berusaha untuk tidak menjadi manusia yang merugi, harus menjadi pribadi yang lebih baik setiap waktunya.

Aamiin, ia dah gue doain lu Om. Eh ngomong-ngomong lu kenapa harus Mawar istri impian lu Om ?
Terserah gue lah, mau tak sebut Mawar, mau tak sebut Melati, mau tak sebut Susi, mau tak sebut Ijah, mau tak sebut Princes Syahrini, ada masalah buat lu ?

Eh buset dah ni orang galak amat. Sabar Om katanya mau jadi orang yang baik setiap waktunya, tapi omongan’e kayak orang edan.
Eeh sorry-sorry, lu sih banyak tanya. Gue lagi banyak pikiran sekarang, yee maklum mahasiswa semester I jilid II yangΒ  kerjanya ngerjain skripsi doang. Satu mata kuliah, tapi sulitnya ampun daaah.

Kapan lu wisuda om ?
Eh tau ngak lu Tong, pertanyaan lu itu kagak enak banget, nyesek nih kalau ditanya kayak gitu. Tunggu aja, gue bakalan wisuda juga, ntar tunggu aja undangannya.

Lu pemalas ya Om ? mangkanya skripsinya ngak kelar-kelar ? atau otak lu cetek ? kagak nyampe buat mikir skripsi ?
Lu mau mati secara cepat atau perlahan-lahan !!

Kabuuuurrr..

Catatan :
OtongΒ Β Β Β  : Saya
GueΒ Β Β Β Β Β Β Β  : Saya juga

Dipublikasi di Uncategorized | Tag , , , | Meninggalkan komentar

Aku Ingin Menjadi Photografer

Haaii.. udah lama ngak menari jari-jari di blog ini, udah kangen tapi karena lagi timbul malasnya nulis jadi ngak pernah mampir lagi disini untuk beberapa waktu. Dalam beberapa bulan terakhir ini mood ngak tentu, kadang baik kadang ngak, maklum ya karena lagi nyusun skripsi, jadi moody-an sekarang.

Baiklah, saya tidak akan memperpanjang mukadimah, kali ini saya akan nge-share foto-foto hasil jepretan saya. Semoga foto ini dapat menyejukkan hati teman-teman yang melihatnya. Check this out !!

DSC01398

DSC01388

DSC01379

10846384_1021696451179122_4881578311846396920_n

10172667_1019221534759947_6948715323773941846_nDSC01316

DSC01243

Foto-foto ini diambil dari kehidupan disekitar saya. Pantai didekat kos, gerbang selamat datang di Kota Padang Panjang ketika berhenti beristirahat, pohon kelapa di rumah teman, dan foto gunung di depan rumah teman.

Semoga berkenan dengan foto saya. Satu alasan kenapa saya menyukai fotographi karena dengan foto sudah terwakili ucapan, biarkan gambar yang berbicara.

One quotes from me : “Alam tak pernah menjanjikan akan selalu indah. Jika hari ini alam melihatkan keindahannya, maka nikmatilah keindahannya itu.”

Dipublikasi di Uncategorized | 10 Komentar

Alay and The Genk

“Transformasi anak dari zaman dulu yang benar-benar menikmati masa anaknya hingga anak zaman sekarang yang masa kanak-kanaknya diperkosa oleh kemajuan teknologi informasi.”

Β 

Aah.. dunia terlalu cepat berkembang, aku masih ingat dulu ketika masih di Sekolah Dasar dan SMP suka main bareng teman, tentunya bukan main facebook, BB atau main Play Station (PS). Aku kelahiran tahun 1991 yang mana pada masa kecilku dulu belum “ternodai” dengan teknologi canggih zaman sekarang. Dulu ketika masa-masa TV adalah barang mewah dirumah dan tak setiap rumah punya TV. Ketika mau nonton harus menumpang di rumah tetangga atau teman, dan aku masih ingat kalimat serta nada ketika mau menumpang nonton. “Andi.. Andii.. numpang nonton atau Biik.. biik.. numpang nonton” sembari berdiri didepan sang punya rumah sebelum dipersilakan masuk. Tontonan kami pun ngak neko-neko, seperti Dragon Ball Z, Power Ranger, Ultraman, Doraemon, Wiro Sableng 212, dll ngak seperti anak sekarang yang tahu persis jadwal sinetron Ganteng-Ganteng Srigala, Putri Yang Tertukar, YKS, Pesbuker yang sebenarnya itu bukanlah tontonan yang cocok buat adek, keponakan, atau anak kita.

Masih jelas teringat di kepala ini macam-macam permainan ketika kecil dulu, aku suka main kudo kepang bareng abangku. Abang yang buat perlengkapan kudo kepang tersebut, seperti pelecut dari tangkai daun pisang, baronsai dari papan, gendang dari peralatan dapur bekas, dan jubah dari kain sarung. Permainannya dimainkan bersama-sama, ada yang memegang alat musik, bernyanyi dan kami yang kecil-kecil menjadi pemabuknya bergelut-gelut di tanah. Jika ada penonton yang berbaju merah harus dikejar sampai dapat. Sampai sekarang aku masih ngak tahu kenapa nonton kudo kepang tidak boleh menggunakan baju merah.

Pulang dari sekolah sehabis makan biasanya pergi bersama teman-teman ke sungai, kadang mandi bareng, mencari ikan untuk dikembangbiakkan di bak mandi Haha πŸ˜› atau mencari bambu untuk telunjuk mengaji dan kadang juga dibuat tulub ( tembak-tembakan dengan peluru kertas basah). Kalau kegiatan yang ini aku suka dimarahi sama ibu, karena sering pulang kesorean, terkadang sengaja pulang sore agar tidak ikut mengaji di mesjid πŸ˜€ ada banyak lagi permainan waktu kecil dulu, main cabur/galasin, main gambaran, main petak umpet, main bola-bola tanah, main biji asam jawa yang direkatkan di keramik, main apa lagi yaaa ?? aaah banyak dah pokoknya, dan seru-seru lagi.

Naah sekarang kita lihat anak zaman milenium. Apakah permainan anak-anak zaman sekarang ?? bermain PS, BB, Facebookkan, Twiteran, dan game online. Berharian di warnet sejak pulang sekolah sampai malam hari terkadang bolos sekolah demi main di warnet atau PS. Kemudian malam harinya disuguh oleh tontonan orang dewasa, sinetron yang tidak mendidik, joged-joged ngak tentu arah dan juga lawakkan yang tidak mendidik, menawarkan kelucuan dengan membuka aib orang lain.

Anak zaman sekarang identik dengan anak alay, anak cabe-cabean, terong-terongan, terong dicabekan atau apapun itu yag sebangsa dan setanah air dengan julukan itu. Teman anak-anak sekarang kebanyakan di dunia maya, berbanding terbalik dengan teman di dunia nyatanya, teman chat di fb, chat di Bbm, chat di wechat, whatshapp, dll. tempat curhat mereka dinding facebook, bukan teman atau orang tua seperti kita dulu. Dan yang menambah keparahan mereka adalah nama bagus-bagus diberi orang tua menjadi amburadul ketika di sosmed. Contohnya, nama aslinya Putri Kartika Sari dan kemudian nama di sosmednya menjadi PuThree YangCheLaLu Engkhaau Cakittti. *Istighfar* Kita berbaik sangka saja, mungkin dia selalu disakiti oleh teman atau pacarnya makanya dia terinspirasi membuat nama seperti itu.

Ketika curhat dan berdoa di sosmednya, ketikannya seperti menggunakan keyboard yang rusak. Huruf, angka, dan tanda baca berserakkan dimana mana. “Ya Allooh, 4khcu CanGh4t RinDhu P@d@nY4, JaDiKh@4aNLhAh IIa’A P4c@rKhU,, !!??.. *sumpah, nulis segitu aja udah capek aku* Ada juga yang status di sosmednya berpacaran, bertunangan bahkan menikah, Heei.. apa ngak sekalian kalian buat status meninggal. kemudian foto-foto alay mereka bertebaran dimana-mana, setiap 5 menit sekali upload foto jari di bibir, mata di picingkan, mulut dimonyongkan, dan entah apa lagi. Berfoto menggunakan camera 360 biar kinclong. Begitu juga dengan statusnya yang update setiap saat, “otw kamar mandi, aku lapar, ngantuh nih, pacarku mana ya, asssiiik pulang sekolah, dan berbagai macamnya.

Aku dulu juga pernah khilaf seperti mereka, namum ketika negara api mulai menyerang hingga membuat aku bertobat. Aku sarankan buat kalian yang masih alay, cepatlah bertobat, cepat mandi wajib #EhApaHubungannya ketika nanti kalian lihat tulisan dan foto alay kalian, maka kalian merasa orang yang terkutuk, Haha.. pasti akan sangat malu dan bertanya-tanya “Kok bisa dulu aku seperti itu ya” Beneran ini pengalam aku loh.

Perubahan zaman yang sangat cepat saat ini kita rasakan telah banyak merubah mindset dan tingkah laku kita, apakah perubahan teknologi dan informasi yang harus kita salahkan dengan melihat fenomena anak-anak zaman sekarang ?? Kita tidak bisa menyalahkan perkembangan ini, karena memang sepatutnya teknologi dan informasi harus berkembang. Yang harus kita lakukan adalah menfilter sebaik mungkin setiap apa yang diterima oleh adek, keponakan, dan anak-anak kita. Selalu kita awasi setiap kegiatannya, mengawasi bukan berarti kita mengekang yaa.

Β 

Dipublikasi di Uncategorized | Meninggalkan komentar

Aku Belajar Dari Dia

“Dia bernyawa sama seperti manusia lainnya, dia juga memiliki nafsu dan keingginan seperti manusia lainnya, namum pengorbanannya sungguh luar biasa, dia malaikatku di dunia ini. – ibu – “

Β 

Ketika aku ditanya siapakah orang yang paling ingin ku bahagiakan ? Dengan pasti akan aku jawab “IBU”. Mungkin kalian juga sama seperti aku saat ditanya dengan pertanyaan seperti itu. Kenapa ibu yang ingin aku bahagiakan ? jawabannya karena dialah yang wanita yang paling banyak berjasa didalam hidupku, dia yang melahirkan aku didunia ini, dia yang merawat aku hingga hari ini, dia yang selalu mencurahkan perhatiannya, dan dia adalah segalanya untukku. Bukan berarti aku tidak mencintai yang lainnya, hidupkan perlu ada prioritas. Prioritas dalam memenuhi kebutuhan dan juga termasuk prioritas dalam hal mencintai.

Ketika berbicara atau menulis cerita tentang ibu, walau disaat suasana hati sedang gembira, sedih, galau atau apapun itu, pasti aku ingin menangis. Tuhan, izinkanlah aku segera mungkin memberi sesuatu hal yang sangat ibuku inginkan, aku ingin melihat dia terus hadir dalam hidupku, aku berharap dia melihat aku sukses nantinya.

Ibuku adalah orang yang sangat setia. Disaat-saat terakhir ayah di dunia ini, ibu yang selalu menunggu ayah dirumah sakit tanpa pernah satu haripun untuk pergi meninggalkan ayah. Selama seminggu ayah terbaring dirumah sakit selama itu pula ibu tidak pulang kerumah. Aku menjadi anak yang lebih beruntung dibandingkan dengan saudaraku yang lain, aku masih bisa menjaga ayah dirumah sakit bersama ibu, karena saat itu aku lagi libur kuliah. Saat itu lagi bulan ramadhan, ibu dan aku masih tetap puasa, dan aku sangat yakin ibu sangat lelah karena kurang tidur. Saat malam aku tertidur, ibu masih saja terjaga duduk disebelah ayah. Yaa aku tahu ini ketika aku terjaga dimalam hari dan melihat ibu memegang tangan ayah yang suka menarik tangannya. Tangan ayah harus dipegang terus karena takut infusnya lepas.

ketika kata dokter ayah harus dipindahkan ke ruang icu karena kondisi semakin memburuk, saat itu tangis ibu pecah. Dia yang didepan aku terlihat tegar, namun hari itu terlihat sangat lemah. Mungkin ibu telah mengerti keadaan ayah yang tak akan bisa bertahan lama dengan sakitnya. ketika ayah berada di ruang icu, cobaan untuk ibu datang dari pihak rumah sakit. Ayah yang masuk rumah sakit dengan menggunakan surat kurang mampu menjadi bahan pembicaraan salah satu dokter yang bertugas di ruang icu itu. Aku mendapatkan kabar ini dari ibu saat malam menjelang tidur, perkataan dokter itu lebih kurang seperti ini, “pasien yang baru ini (ayah) badannya ngak bersih, lihat disini dibersihkan setiap pagi, udah dibersihkan masuk secara gratis lagi” Aku rasa tidak sepatutnya dia berbicara seperti kepada kami ataupun pasien lainnya yang masuk menggunakan surat tidak mampu, memang saat di kelas menengah ayah tidak pernah beranjak dari tempat tidurnya, kondisinya yang sangat lemah, tak ada juga perawat yang membersihkan tubuh ayah setiap pagi, hanya ibu dan aku yang berusaha membersihkan tubuh ayah sebaik mungkin. Dia pelayanan masyarakat tetapi tak bisa berbuat ramah dan sopan santun kepada masyarakat. Kalaupun dia menerima pasien di ruang icu tersebut yang masuk dengan menggunakan surat kurang mampu, toh tak akan dikurangi gajinya karena itu menjadi tugasnya.

terlepas dari itu semua aku banyak belajar dari Ibu, tentang kesetiaan, tentang ketegaran, belajar ikhlas, dan selalu berusaha untuk sabar. Ibu.. tetaplah menjadi malaikat hidupku, aku akan berusah sebaik mungkin untukmu. Maafkan aku yang hingga sebesar ini masih selalu melukai hatimu, aku sangat sayang padamu ibu.

*Hingga saat ini belum diketahui dengan pasti penyakit ayah, dari diagnosa dokter ayah mengidap tumor dikepalanya. Ketika akan dirujuk kerumah sakit yang lebih besar, ayah telah meninggalkan kami semua.

Dipublikasi di Uncategorized | Meninggalkan komentar

Untukmu Kekasih Hatiku

Untukmu aku tuliskan tulisan ini, sang kekasih hati yang akan mengarungi kehidupan bersama dalam rumah tangga kecil nantinya.

Β 

Assalamualaikum Warahmatullahiwabarakatuh..

Apa kabarmu wahai sang kekasih hatiku ? semoga kau selalu sehat dan selalu dalam ridho-Nya. Aku berharap kau yang tidak aku ketahui keberadaannya, entah kau pernah hadir didalam cerita hidupku ataukah kau yang belum pernah ku lihat selama ini lagi berusaha untuk mencapai kesuksesan dirimu. Jika kau bertanya kabarku, Alhmadulilah aku dalam keadaan sehat walafiat. Aku sekarang lagi berusaha untuk menyelesaikan satu tahap kehidupanku, yaa aktifitas perkuliahan. Doakan aku agar selalu bersemangat untuk menyelesaikan skripsi dengan baik walau terkadang rasa malas untuk menyelesaikannya selalu hadir.

Wanita sang kekasih hati..

Aku tak tahu bagaimana nanti kita bertemu, dalam keadaan seperti apa kita bertemu. Aku sangat berharap ketika kita bertemu nanti aku sudah sukses, yaaa sukses dalam karier maupun sukses secara pribadi. Aku pernah membaca tulisan yang isinya lebih kurang seperti ini, “Aku akan menemanimu dari kau sebelum sukses hingga kau sukses, bukan hanya menemani saat kau sukses” Memang bagus seperti itu, kita hidup dalam susah dan senang, tetapi aku tak ingin seperti itu, karena akulah yang menjadi kepala keluarga, yang harus memenuhi kebutuhan hidupmu dan kebutuhan anak-anak kita nantinya. Aku tidak ingin kau bekerja mencari uang sama kerasnya seperti aku atau malahan lebih keras dari aku.

Kekasih hati, kau pasti tidak tahu bahwa aku adalah orang yang pemalu, childish, introvert, sedikit pemalas, hehe.. πŸ™‚ Sifat pemalu dalam diri ini berlebihan, yaa aku tidak suka makan di tempat ramai, tidak suka dilihat saat makan. Makan dirumah saudara atau sahabat sendiri juga malu, sering berbohong kalau disuruh makan. jika mereka menyuruh makan aku sering bilang ” Masih kenyang, sudah makan tadi” padahal perut ini lapar. Aku juga kurang suka jika harus bermalam dirumah selain rumah atau kos aku sendiri, kecuali dalam keadaan tertentu. Kau tahukan apa itu childish ? yaa masih mempunyai sifat kekanak-kanakan. Terkadang masih suka merajuk, suka juga manja sama ibu, kalau pulang kerumah terkadang tidur dikamar ibu. Aku juga suka jahil sama teman-teman dekat atau sama saudara, jika kau kenal aku lebih dalam maka aku tidaklah orang yang sangat tertutup, tidak juga selalu pendiam.

Kekasih hati, aku berharap kau lah pendamping hidupku nanti, mendampingi dalam berkehidupan berumah tangga. Aku berharap kau adalah pacar pertama dan kekasih hatiku yang terakhir. Kau jangan tertawa mendengar ini, yaaa aku memang belum pernah pacaran. Pernah sekali dekat dengan seseorang, namun itu bukanlah pacaran. Aku berharap kamu adalah wanita berhijab wahai sang kekasih hati. Hijab bukan saat denganku saja, namun ketika dirimu telah akil baliqh kau menggunakan hijabmu. Aku tak ingin ayahmu menanggung dosa karena auratmu.

Jika nanti kita berumah tangga dan memiliki malaikat-malaikat kecil, izinkanlah aku untuk memberi nama mereka, jika dia seorang anak laki-laki akan aku beri nama Hadrian Magnus Galeno yang artinya laki-laki dari samudra yang mendapat pencerahan, dan jika dia seorang perempuan akan aku beri nama Almira Abida yang artinya putri yang agung ahli ibadah.

Sekian surat dari aku, sehat selalu buatmu sang kekasih hati. Semoga nanti kita dipertemukan dalam keadaan sebaik-baiknya. Wassalam.

Β 

Padang, 30 Agustus 2014
Sore hari saat hujan membasahi bumi Allah SWT.

Dipublikasi di Uncategorized | 5 Komentar